Desember 2005
Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.
- 26 Desember - Kerry Packer, 68, konglomerat pemilik bisnis dalam bidang media dan perjudian, orang terkaya Australia
- 25 Desember
- Sriwati Masmundari, 101, seniman Indonesia, pelukis damar kurung [1]
- Ngo Xuan Quynh, 73, pemain sepak bola legendaris Vietnam [2]
- 23 Desember - Yao Wenyuan, 74, pemimpin politik Partai Komunis Tiongkok, anggota terakhir Kelompok Empat (si ren bang) Tiongkok yang masih hidup, diabetes [3]
- 19 Desember - JP Solossa, 57, Gubernur Papua periode 2000-November 2005
- 18 Desember - P.M. Sayeed, 65, Menteri Kelistrikan India [4]
- 7 Desember
- Devan Nair, 82, mantan Presiden Singapura
- Ratu Perbu Wijaya, 101, ahli waris terakhir Kesultanan Pontianak [5]
- 5 Desember - Frits Philips, 100, pengusaha Belanda, anak pendiri perusahaan Philips
- 2 Desember
- Mohammed Amza Zubeidi, 67, mantan Perdana Menteri Irak
- Nguyễn Tường Vân (Van Tuong Nguyen), 25, terdakwa mati kasus penyalahgunaan obat terlarang di Singapura.
[sunting] Sabtu, 31 Desember 2005
31 - Ledakan bom di pasar di Kota Palu menyebabkan 8 orang meninggal dunia dan melukai 45 lainnya. (MetroTV)
[sunting] Jumat, 30 Desember 2005
30 - Dua puluh orang pengungsi asal Sudan tewas saat tempat penampungan mereka diserbu Kepolisian Mesir di Kairo. (Liputan 6)
[sunting] Rabu, 28 Desember 2005
28 - Mantan kepala BKPM, Theo Toemion ditahan KPK karena dugaan tindak pidana korupsi saat menjabat periode 2003-2004 yang merugikan negara sebesar 32 miliar rupiah.
[sunting] Senin, 26 Desember 2005
26 - Peringatan satu tahun bencana tsunami yang telah menewaskan lebih dari 120 ribu jiwa di Indonesia, Thailand, Sri Lanka, Malaysia dan negara lainnya.
[sunting] Minggu, 25 Desember 2005
25 - Natal diperingati hampir di seluruh dunia. Di Indonesia perayaan Natal di tahun ini berjalan dengan aman dan damai.
[sunting] Jumat, 23 Desember 2005
23 - Pemilu presiden Bolivia pada 18 Desember 2005 dimenangi Evo Morales dengan 54% suara. (KOMPAS)
[sunting] Kamis, 15 Desember 2005
15 - Pemilu legislatif Irak diadakan untuk memilih anggota parlemen Irak.
[sunting] Selasa, 13 Desember 2005
13 - Aksi protes menyambut Konferensi Tingkat Menteri WTO yang berlangsung di Hong Kong pada 13-18 Desember 2005 (IMC Jakarta) (Liputan6) (Sinar Harapan)
[sunting] Senin, 12 Desember 2005
12 - KTT ASEAN ke-11 dibuka di Kuala Lumpur; topik yang hangat dibahas diperkirakan adalah mengenai keadaan politik di Myanmar. (The Star)
[sunting] Minggu, 11 Desember 2005
11 - Ledakan besar mengguncang wilayah utara London saat depot minyak terbesar kelima di Inggris yang terletak di Hertfordshire, meledak dan terbakar. (KOMPAS)
11 - Kerusuhan ras yang menargetkan warga berwajah Timur Tengah terjadi di Sydney.
[sunting] Sabtu, 10 Desember 2005
10 - Pesawat DC-9 Sosoliso Airlines dengan nomor penerbangan 1145 jatuh saat mendarat di Bandara Port Harcourt, Nigeria; 108 orang tewas.
[sunting] Jumat, 9 Desember 2005
9 - Sebanyak 55 orang dilaporkan meninggal dunia dalam peristiwa kelaparan di Kabupaten Yahukimo, Papua, yang telah berlangsung sejak 11 November. (KOMPAS)
[sunting] Selasa, 6 Desember 2005
6 - Sebuah pesawat militer Hercules milik Iran menabrak sebuah gedung di Teheran; sedikitnya 100 orang tewas.
[sunting] Senin, 5 Desember 2005
5 - Presiden Yudhoyono mengumumkan perombakan pada Kabinet Indonesia Bersatu. Tiga menteri digeser posisinya, tiga dicopot, sementara tiga lainnya adalah orang baru.
5 - Seluruh kursi parlemen Venezuela dimenangi partai pimpinan presiden Hugo Chavez dalam pemilu yang diboikot pihak oposisi.
5 - Presiden Kazakstan, Nursultan Nazarbayev yang telah menjabat sejak 1990, kembali memenangkan pemilu presiden. (KOMPAS)
5 - SEA Games 2005 ditutup dengan Filipina menjadi juara umum untuk pertama kalinya. Indonesia berakhir di urutan kelima.
[sunting] Minggu, 4 Desember 2005
4 - Ratusan ribu orang berunjuk rasa di Hongkong menuntut diadakannya pemilu langsung. (KOMPAS)

