Kerajaan Tulang Bawang

Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.

Kerajaan Tulang Bawang adalah salah suatu kerajaan Hindu tertua di Nusantara di samping kerajaan Melayu, Sriwijaya, Kutai dan Tarumanagara. Kerajaan yang berlokasi di sekitar Kabupaten Tulang Bawang, Lampung sekarang. Tidak banyak catatan sejarah yang memberikan keterangan mengenai kerajaan ini. Catatan Tiongkok kuno dari pertengahan abad ke-4 menyebutkan bahwa Fa-Hien, seorang peziarah Buddha, pernah singgah di To-Lang P'o-Hwang (Tulang Bawang), suatu kerajaan yang makmur di pedalaman Chrqse (Sumatera).[1]

Sampai saat ini belum ada yang bisa memastikan pusat kerajaan Tulang Bawang, namun ahli sejarah Dr. J. W. Naarding memperkirakan pusat kerajaan ini terletak di hulu Way Tulang Bawang (antara Menggala dan Pagardewa) kurang lebih dalam radius 20 km dari pusat kota Menggala.[1]

Seiring dengan makin berkembangnya kerajaan Che-Li-P'o Chie (Sriwijaya), nama dan kebesaran Tulang Bawang sedikit demi sedikit semakin pudar. Akhirnya sulit sekali mendapatkan catatan sejarah mengenai perkembangan kerajaan ini.[1]

Daftar isi

[sunting] Referensi

[sunting] Sumber

[sunting] Lihat juga

[sunting] Pranala luar