Pahlawan super

Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.

Pahlawan super (Inggris: Superhero) adalah suatu sebutan untuk karakter fiksi yang mempunyai sifat gagah berani serta mempunyai kemampuan atau kesaktian di atas rata-rata manusia. Sering kali para superhero memakai pakaian yang khas dan menyolok serta nama yang khas. Mereka selalu digambarkan penolong yang lemah dan pembasmi kejahatan.

Sejak kemunculan Superman di komik Amerika tahun 1938 karakter-karakter bertema hampir sama bermunculan. Tidak hanya di Amerika tetapi juga di negara-negara yang terpengaruh budaya pop Amerika terutama budaya komik.

Pahlawan super banyak bermunculan dalam berbagai media seperti komik, film, TV maupun game.

Dalam dunia komik Indonesia, tercatat banyak superhero yang telah dilahirkan, di antaranya :

  1. Gundala
  2. Godam
  3. Aquanus
  4. Maza
  5. Kapten Bayangan
  6. Kapten Mar
  7. Untara
  8. Herbintang
  9. Laba-laba Merah
  10. Laba-laba Mirah
  11. Macan Kumbang
  12. Kalong
  13. Rado Habeahan
  14. Tira
  15. Gina
  16. Nusantara
  17. Kapten Surya
  18. Sembrani
  19. Herbintang
  20. Kawa Hijau
  21. La-Maut (Laba-laba Maut)